Sumsel

Program Gotong Royong Bikin Pemkot Palembang Berhemat Hingga Rp 24 Miliar

×

Program Gotong Royong Bikin Pemkot Palembang Berhemat Hingga Rp 24 Miliar

Share this article

Kordanews – Wali Kota (Wako) Palembang, Harnojoyo, menyebut Pemerintah Kota (Pemkot) berhasil menghemat Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) hingga Rp24 miliar per tahun dari program gotong royong membersihkan sungai.

“Biaya yang digunakan untuk membersihkan anak sungai bisa mencapai Rp500 juta dalam satu kali kegiatan. Sementara jika membersihkan sungai dengan gotong royong bersama masyarakat dan seluruh instansi dapat menghemat anggaran,” ujarnya,

Program gotong royong sungai yang gencar dilakukan Pemkot Palembang, dilaksanakan setiap satu minggu sekali saat hari libur. Selain hemat anggaran, gotong royong juga bisa menimbulkan kesadaran masyarakat untuk menjaga kebersihan sungai.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *