Sport

Almeria vs Real Madrid Dengan Skor 1-2

×

Almeria vs Real Madrid Dengan Skor 1-2

Share this article

KORDANEWS – Real Madrid perlu upaya ekstra untuk menundukkan tuan rumah Almeria dalam duel pekan ke-1 La Liga 2022/2023, Senin (15/8/2022). El Real Menang dengan skor 2-1.

Pertandingan di Estadio de los Juegos Mediterraneos tidak berlangsung mudah bagi tim tamu. Almeria menyuguhkan permainan agresif dan sempat unggul cepat melalui gol Largie Ramazani (6′).

Madrid mengontrol laga, tapi sempat kesulitan membongkar pertahanan lawan hingga akhirnya Lucas Vazquez mencetak gol balasan (61′) dan David Alaba membalikkan kedudukan (75′).

Almeria coba terus melawan setelahnya, tapi tidak ada gol tambahan. Madrid membungkus 3 poin perdana di La Liga 2022/23 lewat perjuangan alot selama 90 menit.

Real Madrid coba mengambil inisiatif serangan begitu pertandingan dimulai. 5 menit pertama berjalan dengan tempo tinggi, Almeria menyuguhkan perlawanan agresif.

Menit ke-6, Madrid justru kebobolan terlebih dahulu. Jebakan offside Rudiger gagal, bola operan Eguaras disambut Ramazani dengan tembakan keras ke sudut kiri bawah. Gol! Almeria 1-0 Madrid.

Kebobolan langsung mendorong Madrid untuk merespons. 10 menit setelahnya, Madrid mendapatkan sejumlah kesempatan, tapi belum maksimal dalam sentuhan akhir.

Tempo pertandingan mulai menurun setelah 30 menit berlalu. Almeria memberikan garis tekanan tinggi, Madrid sulit membangun serangan dan mengatur ritme serangan.

Menit ke-43, Madrid sempat mencetak gol. Umpan silang Kroos dari dalam kotak penalti disambut Vazquez di tiang jauh. Sayangnya, gol dianulir karena Vazquez dianggap offside.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *