Ekonomi

Bank Sumsel Beri Nilai 98,3 Untuk Transaksi Digital Pemkot Palembang

×

Bank Sumsel Beri Nilai 98,3 Untuk Transaksi Digital Pemkot Palembang

Share this article

KORDANEWS-Pemerintah Daerah Kota Palembang di bawah pimpinan Walikota Palembang, H. Harnojoyo, patut mendapat acungan jempol dalam implementasi Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD), dikarenakan dalam penilaian Implementasi ETPD, Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang meraih nilai Digital atau nilai tertinggi dalam penerapan ETPD.

Hal itu disampaikan langsung oleh Direktur Pemasaran Bank Sumsel Babel (BSB), Antonius Prabowo Argo usai kegiatan Sosialisasi Implementasi Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD) di Rumah Dinas Walikota Palembang.

Dikatakan Antonius, melalui ETPD tersebut, Pemerintah Daerah diharapkan mampu dalam memaksimalkan sistem transaksi elektronik, baik dari aspek penerimaan, pengeluaran ataupun semua kegiatan-kegiatan transaksi terkait keuangan daerah.

“Dan etiap daerah itu dinilai, nanti ada Kota atau Kabupaten mendapat nilai, baik itu kategori maju, berkembang atau yang paling tinggi adalah Digital. Alhamdulillah Pemerintah Kota Palembang ini mendapatkan kategori Digital dengan nilai 98,3 persen. Jadi untuk sampai seratus tinggal kurang 1,7 lagi,” ucapnya.Kamis (18/08/22).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *