Kordanews – Peristiwa kebakaran terjadi di Jalan Rajawali Kelurahan, 9 Ilir Kecamatan Ilir Timur II Palembang. Dua orang anak mengalami luka bakar setelah terjebak didalam warung. Pada Senin (29/8/22) Malam.
Berdasarkan informasi dihimpun, warung gerobak yang hangus terbakar milik Rohim (40) Warga Jalan Rama Kasih 6 Kelurahan, Duku Kecamatan, Ilir Timur III. Akibatnya dua orang anaknya NF (16) dan R (6) menjalani perawatan di Rs Boom Baru setelah mengalami luka bakar cukup serius di sekujur badannya.
“Korban mengalami luka bakar cukup serius usai terjebak di dalam warung selama lima menit,” Kata Kapolsek Ilir Timur II Kompol Fadilah Ermi Ersa Yani
Kejadian Berawal saat Istri korban sedang mengisi bensin eceran jualan mereka ke botol aqua kosong, namun tak jauh dari tempat isi minyak tersebut ada kompor yang sedang hidup. Kemudian cipratan bensin menempel ditangannya lalu menyambar.
“Api pun membesar dan membentuk bola kemudian meledak membakar warung gerobak korban,”ujar Fadilah.













