NusantaraSumsel

Ini Manfaat Bibit Gandum bagi Kesehatan

×

Ini Manfaat Bibit Gandum bagi Kesehatan

Share this article

KORDANEWS – Tidak hanya biji gandum, bibit gandum atau yang disebut dengan wheat germ juga punya banyak manfaat untuk tubuh. Apa saja khasiatnya?Bibit gandum (wheat germ) adalah bagian dari inti gandum yang tumbuh menjadi tanaman gandum. Meski umumnya dibuang, bibit gandum ternyata bisa diolah. Karenanya, olahan bibit gandum dapat ditemukan di sereal gandum, granola, camilan jagung, serta tersedia pula dalam kemasan mentah.

Biasanya, bibit gandum cocok dijadikan sebagai topping es krim, sereal, smoothies, maupun yoghurt. Wheat germ memiliki nilai gizi yang sangat baik bagi kesehatan.

Bibit gandum kaya antioksidan vitamin E sehingga memiliki banyak manfaat bagi tubuh. Vitamin E dapat mendukung daya tahan tubuh, membantu memelihara kesehatan jantung, dan mengontrol kadar kolesterol.

Tak hanya itu, beberapa manfaat bibit gandum untuk kesehatan, antara lain:

1. Sumber Mineral Baik

Bibit gandum mengandung berbagai mineral, seperti seng, mangan, fosfor, dan magnesium.

Mineral seng berfungsi memperkuat sistem kekebalan tubuh dalam melawan virus, seperti virus influenza yang jadi penyebab flu. Magnesium bekerja meningkatkan sistem kekebalan tubuh serta membantu menjaga jantung dan tulang kamu agar tetap kuat.

Sementara, fosfor dapat memperbaiki dan menumbuhkan jaringan dengan bantuan kalsium. Lalu, mangan berperan penting dalam menjaga kesehatan tulang dan sistem kekebalan tubuh.

2. Mengurangi Risiko Penyakit Jantung dan Pembuluh Darah
Bibit gandum mengandung fitosterol, yaitu zat yang membantu menurunkan penyerapan kolesterol.

Karena kemampuan tersebut, fitosterol dapat membantu menurunkan risiko penyakit kardiovaskular yang berkaitan dengan pembuluh darah dan jantung. Agar pencegahan penyakit kardiovaskular maksimal, imbangi konsumsi wheat germ dengan melakukan pola hidup sehat, ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *