Konsumsi makanan pedas bisa melukai saluran pencernaan sampai bisa menyebabkan diare.
Bila diare terjadi, ada kemungkinan pasien dengan gejala wasir bisa mengalami iritasi pada bagian lapisan anus.
Selain itu, penyebab utama wasir berkaitan dengan perubahan kebiasaan buang air besar. Sembelit dapat membuat Anda mengejan lebih sering dan terlalu kuat hingga mungkin memicu risiko ambeien.
Makanan pedas memang dapat mengubah kebiasaan BAB Anda. Konsumsi makanan yang mengandung cabai panas mungkin bisa memicu rasa sakit pada orang yang mengalami wasir.
Editor :Jhon.w











