Peristiwa

Bupati OI Imbau Warganya Tak Bakar Lahan Selama Musim Kemarau

×

Bupati OI Imbau Warganya Tak Bakar Lahan Selama Musim Kemarau

Share this article

KORDANEWS – Lokasi Rawan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Ogan Ilir. Pemkab Ogan Ilir bersiap melakukan penanggulangan Karhutla di Ogan Ilir pada musim kemarau.

Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar mengatakan, saat ini persiapan penanggulangan karhutla sedang dilakukan.

“Tentunya Pemkab melibatkan unsur Forkopimda seperti TNI, Polri,” kata Panca kepada wartawan di Indralaya, Jumat (27/1/2023).

Unsur lainnya yang dilibatkan diantaranya BPBD, Damkar, Manggala Agni dan Masyarakat Peduli Api (MPA) yang sudah eksis sejak beberapa tahun lalu.

Tim gabungan berjumlah 700 orang dan jumlah ini masih bisa bertambah sesuai kebutuhan di lapangan.

“Kapolres Ogan Ilir juga memastikan bahwa anggotanya siap menanggulangi karhutla,” ujar Panca.

Selain personel gabungan, peralatan dan perlengkapan penanggulangan karhutla juga siap untuk menaklukkan si jago merah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *