Politik

Usul PAW Aleg DPRD OI Belum Selesai, Ketua DPW Bekarya Datangi Sekretariat DPDR OI

×

Usul PAW Aleg DPRD OI Belum Selesai, Ketua DPW Bekarya Datangi Sekretariat DPDR OI

Share this article

KORDANEWS – Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Berkarya Provinsi Sumatera Selatan, mendatangi Gedung DPRD Kabupaten Ogan Ilir, Kamis, 30 Maret 2023.

Kedatangan Ketua DPW Partai Berkarya Provinsi Sumsel, Herman disambut Kepala Sub Bagian Hukum Sekretariat DPRD Kabupaten Ogan Ilir, Yuliana SH didampingi Tim Pakar Sekretariat DPRD Ogan Ilir, seperti Medi Irawan, Haprizal Ayeng dan lainnya, diruang Komisi 1 DPRD Ogan Ilir.

Kedatangan mereka ke DPRD Kabupaten Ogan Ilir , untuk mempertanyakan proses Pengganti Antar Waktu (PAW) atas nama Arham Fadoli, yang belum tuntas dilaksanakan.

Sebab sesuai surat DPP Partai Berkarya Nomor : 11.2/CN/DPP/BERKARYA/II/2023 tanggal 11 Februari 2023, yang menyatakan persetujuan PAW Anggota DPRD Kabupaten Ogan Ilir atas Arham Fadoli serta sebagai penggantinya adalah Aidil Fitri.

“Kedatangan kami kesini untuk menanyakan sejauh mana proses PAW yang telah dilakukan oleh pihak DPRD Ogan Ilir,” kata Herman.

Sementara itu, Yopie Bharata, Divisi Pembelaan Hukum DPW Partai Berkarya Provinsi Sumsel, mendesak kepada pimpinan DPRD Kabupaten Ogan Ilir supaya segera memproses PAW Arham Fadoli.

“Arham Fadoli tidak lagi menjadi Anggota Partai Berkarya, karena sudah diberhentikan sesuai dengan surat yang dikeluarkan DPP Partai Berkarya,” terangnya .

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *