Sumsel

Usmarwi Kaffah Akan Evaluasi PDAM Lematang Enim

×

Usmarwi Kaffah Akan Evaluasi PDAM Lematang Enim

Share this article

KORDANEWS – Terkait permasalahan yang dialami PDAM Lematang Enim yang saat ini dikeluhkan masyarakat baik terhadap kenaikan tarif dasar yang mencapai 100 persen dan distribusi serta kualitas air yang buruk, Plt Bupati Muara Enim memanggil jajaran petinggi PDAM Lematang Enim untuk dilakukan evaluasi. Dalam pertemuan itu, Bupati meminta pihak PDAM agar bisa berbenah sesegera mungkin terkait permasalahan yang saat ini terjadi.

Dikatakan Usmarwi Kaffa, pihaknya tidak ingin, pelayanan PDAM yang seharusnya menjadi prioritas ke masyarakat malah menjadi permasalahan dikarenakan kurangnya kontrol dan juga keseriusan pihak PDAM. Bupati juga telah meminta tim dari PDAM Tirta Musi Palembang untuk ikut menginvestigasi serta membantu mengevaluasi yang kemudian menjadi acuan Bupati untuk mengambil Tindakan. Namun apabila dalam waktu dekat nanti tidak ada perubahan dan upaya pasti dari hasil investigasi dan evaluasi, maka bupati tidak segan segan untuk mengkoreksi dan mengganti jajaran direksi PDAM.

Hal yang terjadi saat ini di masyarakat adalah, naiknya tarif dasar hingga 100 persen namun tidak di barengi dengan pelayanan yang sesuai. Hal inilah yang membuat masyarakat banyak mengeluh dan menyayangkan keputusan PDAM menaikan tarif, jelas Abdul, pelanggan PDAM.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *