Peristiwa

Pemkab OI Salurkan Bantuan Air Bersih Untuk Warga Pelabuhan Dalam

×

Pemkab OI Salurkan Bantuan Air Bersih Untuk Warga Pelabuhan Dalam

Share this article

KORDANEWS – Setelah ada keluhan masyarakat dan pemberitaan di media, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Ilir bergerak cepat menyalurkan bantuan air bersih.

Bantuan air bersih ke Desa Simpang Pelabuhan Dalam, Kecamatan Pemulutan Dengan menggunakan mobil tangki BPBD Kabupaten Ogan Ilir yang sering digunakan untuk memadamkan Kebakaran Lahan dan Hutan.

“Ya, benar kita sedang menyalurkan air bersih ke masyarakat Simpang Pelabuhan Dalam.

Rencananya hari ini sebanyak tiga tangki air bersih kita salurkan,” ujar Camat Pemulutan, Panca Rahmat, Minggu 26 Agustus 2023.

Air bersih ini didatangkan langsung dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Ogan Kabupaten Ogan Ilir, yang ada di Pemulutan.

“Kita lihat keadaan, yang pasti jika masyarakat masih kesulitan air bersih, kita akan terus menyalurkan air bersih ini,” ungkapnya.

Sementara itu, pihak PDAM Tirta Ogan sepertinya belum bersedia berkomentar terkait instalasi PDAM sudah masuk ke desa tersebut, namun belum dialirkan airnya.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, musim kemarau saat ini mulai dirasakan warga Kabupaten Ogan Ilir, seperti di Desa Pelabuhan Dalam, Kecamatan Pemulutan, Kabupaten Ogan Ilir.

Akibatnya karena kesulitan air, warga yang tinggal di bantaran sungai ‘mati’ terpaksa memanfaatkan air yang bisa dibilang air comberan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *