Sport

Pemkot Palembang Gelar Kejuaraan Bulu Tangkis Cup 2023

×

Pemkot Palembang Gelar Kejuaraan Bulu Tangkis Cup 2023

Share this article
KORDANEWS-Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Palembang, gelar Kejuaraan Bulu Tangkis Palembang Darussalam Cup 2023, terus jaring bibit-bibit berprestasi untuk mengharumkan Kota Palembang di ITS Time Babminton  Hall Sukarame Palembang
Kepala Dispora kota Palembang Isnaini Madani melalui Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora kota Palembang, Ediyus menjelaskan, dari total usia dini hingga dengan remaja putra putri, peserta yang mengikuti Kejuaraan telah mencapai 477 orang.
“Dari setiap pengiriman klub itu dibatasi  64 orang. Tapi kita tampung semua karena nanti akan kita sesuaikan,” jelas Ediyus.
Masih dikatakan Ediyus, peserta yang mengikuti Kejuaraan tersebut bahkan tidak hanya dari Kota Palembang yang digelar tersebut juga diikuti oleh peserta dari berbagai daerah, baik dari Lahat, Muratara, OKI, OKU, OI, Muaraenim serta Pagaralam.
“Ini karena acaranya Open se-Sumsel, jadi tentunya dari daerah-daerah Kabupaten lain juga turut mengirimkan atlet-atletnya untuk mengikuti kejuaraan ini,” ucapnya.
Diketahui, Pembukaan Kejuaraan Bulu Tangkis Palembang Darussalam Cup 2023 di Its Time Badminton Hall, Sukarami Palembang tersebut juga nampak dihadiri langsung oleh Pengurus PBSI Pusat, M Nasir.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *