“Sekitar setahun yang lalu pernah terjadi ledakan dan terbakar. Saya juga baru pertama masuk ke gudang ini setelah ada polisi melapor ke saya. Gudang ini juga dikelilingi pagar tembok sehingga sulit orang untuk masuk,”katanya kepada wartawan.
Dikatakan Subandrio, memang banyak mobil tangki perusahaan yang keluar masuk ke dalam gudang untuk mengangkut minyak.
“Dulu pernah ada pengelola nya oknum anggota brimob datang kesini dia datang pakai baju dinas. Tapi mereka tidak pernah melapor ke kami selaku ketua RT,”jelasnya.
Hingga berita ini diturunkan, aparat gabungan masih data barang bukti yang ditemukan didalam gudang. (Ndik)
Editor : Admin













