Romano juga menuturkan bahwa Juventus sudah mempersiapkan langkah berikutnya untuk transfer ini.
Mereka dikabarkan sudah mem-booking sesi tes medis untuk Djalo. Sesi tes medis ini direncanakan akan digelar pada pekan depan.
Jadi ketika Lille sudah memberi lampu hijau, sang bek bisa lekas terbang ke Turin untuk menuntaskan proses transfernya.
Juventus sendiri dilaporkan tidak perlu keluar uang terlalu banyak untuk mengamankan jasa Djalo.
Mereka hanya perlu membayar sekitar 3,5 juta Euro untuk mengamankan jasa sang bek
Editor : Jhon.w













