KORDANEWS-PJ Walikota Palembang Ratu Dewa sangat memperhatikan kesejahteraan dan karir para lurah seperti diketahuinya, banyak lurah yang karirnya mandek sebagai lurah saja tidak ada peningkatan, ada yang belasan tahun bahkan puluhan tahun.
Hal ini diungkapkannya, dalam acara Pembinaan Aparatur Kecamatan dan Kelurahan se-Kota Palembang dan Pemberian Penghargaan Pemenang Lomba Kelurahan Tingkat Kota Palembang Tahun 2024 yang berlangsung di Rumah Dinas Walikota Palembang.
“Dalam kesempatan ini, Lurah tidak usah kecil hati ada yang sudah 27 tahun jadi lurah, begitu juga yang belasan tahun, kemarin ada 5 Lurah yang sudah diangkat menjadi pejabat Eselon 3.” jelasnya. Selasa (28/5/2024)
Dikatakannya, ini artinya tidak menutup kemungkinan yang akan datang bapak ibu lurah yang berprestasi tetep menjadi perhatiannya, karena pengabdian bapak ibu lurah.
Lebih lanjut dikatakannya, selain itu, bangunan infrastruktur kantor lurah juga tak lepas dari perhatian. Beberapa kantor lurah bangunannya sudah tidak layak akan ada rencanakan perbaikan sebagai prioritas.













