HeadlineSumsel

Unjukrasa Warga Lempar Telur Ke Kantor Bupati Lahat

×

Unjukrasa Warga Lempar Telur Ke Kantor Bupati Lahat

Share this article

KORDANEWS – Massa yang mengatasnamakan Perangkat Desa di Kabupaten Lahat , melakukan aksi unjuk rasa di kantor Pemerintahan Kabupaten Lahat. Namun aksi mereka justru diluar kendali, massa membuang tumpukan sampah tepat di depan rumah Dinas Bupati Lahat, sehingga sampah berserakan. Terlihat Pj Bupati dan rombongan langsung pergi meninggalkan Rumah Dinas. Tidak sampai disitu, massa juga melempari pintu kaca Kantor Bupati Lahat dengan telur.

Menurut Sudan Wijaya, Koordinator Aksi, mereka menuntut Pj Bupati Lahat memberikan sanksi kepada Kades, karena tidak menjalankan Putusan Pengadilan atas pemberhentian Perangkat Desa yang dilakukan Kades terpilih, padahal para Perangkat Desa sudah menang di Pengadilan, ungkapnya.

Sementara itu Pj Bupati Lahat, Imam Pasli, mengaku sangat menyayangkan aksi demo yang di warnai tindakan merusak dan mengarah pada anarki, padahal Pemda Lahat membuka ruang dialog sebesar-besarnya, terangnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *