Peristiwa

Diduga Depresi, Seorang Pria Asal Muba Nekad Naik Tower Di Palembang

×

Diduga Depresi, Seorang Pria Asal Muba Nekad Naik Tower Di Palembang

Share this article
Kordanews – Seorang pria di Palembang, Sumatera Selatan, nekat memanjat tower telekomunikasi. Setelah di bujuk oleh petugas pria yang sudah berada di ketinggian puluhan meter selama 1 jam ini pun akhirnya mau turun. Pada Senin siang (9/12/24) sekitar pukul 13:00 WIB.
Kejadian membuat heboh warga tersebut
terjadi di salah satu tower yang berada di Jalan S Suparman, Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Sukarami, Palembang pada.
Menurut keterangan yang bersangkutan kalau dirinya naik tower tinggi tersebut karena depresi karena tak kunjung berangkat ke luar negeri. Pria tersebut bernama Aswandi (28) warga Kecamatan Babat Toman, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sumsel.
Kapolsek Sukarami Kompol Alex Andriyan membenarkan peristiwa tersebut dan sudah berhasil dievakuasi oleh petugas sudah dibawa ke Polsek. Saat ini pihaknya tengah meminta keterangan yang bersangkutan.
“Untuk motif masih kita dalami karena yang bersangkutan masih dalam kondisi linglung,” katanya.
Sementara setelah melakukan pemeriksaan terhadap yang bersangkutan. Pihaknya akan menyerahkan prosesnya ke dinas sosial kota Palembang. “Setelah ini kami akan menyerahkan yang bersangkutan ke Dinas Sosial Palembang,” tandasnya. (Ndik)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *