KORDANEWS — Dihari ketiga retreat Kepala Daerah, Minggu (23/2/2025) di Magelang Jawa Tengah. Sebanyak 450 kepala daerah yang terdaftar mengikuti retreat diisi dengan sejumlah agenda kegiatan mulai dari olahraga pagi, kegiatan ibadah dan materi wawasan kebangsaan.
Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H Herman Deru di hari ketiga retreat ini tetap terlihat bugar dan fokus mengikuti berbagai agenda kegiatan. Bahkan HD terlihat hadir berbaur dengan sejumlah kepala daerah lainnya saat olahraga pagi yang juga dihadiri langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.
Setelah sesi ibadah, Gubernur Sumsel Herman Deru juga nampak serius mendengarkan paparan pada sesi materi wawasan nusantara yang akan diberikan oleh Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas).
Sedangkan pada malam harinya nanti akan ada lanjutan paparan













