Sumsel

Wagub Sumsel Cik Ujang Terima Pimpinan PT Jamkrindo, Bahas Penguatan Sinergi Dukungan UMKM

×

Wagub Sumsel Cik Ujang Terima Pimpinan PT Jamkrindo, Bahas Penguatan Sinergi Dukungan UMKM

Share this article

“Kami sangat berterima kasih telah diberikan kesempatan beraudiensi langsung. Ini menjadi momentum penting dalam membuka jalur komunikasi yang produktif,” kata Abdillah.

Abdillah juga menjelaskan bahwa Jamkrindo merupakan perusahaan penjaminan kredit milik negara yang menyediakan layanan penjaminan untuk berbagai jenis kredit, termasuk Kredit Usaha Rakyat (KUR) dan Kredit Modal Kerja (KMK), baik program maupun non-program.

Ia menegaskan bahwa tugas utama Jamkrindo adalah menyelenggarakan kegiatan usaha di bidang penjaminan kredit bagi UMKM dan koperasi. Hal ini sejalan dengan upaya nasional dalam memperkuat ekonomi rakyat melalui akses keuangan yang inklusif.

Melalui kerja sama dengan Pemerintah Provinsi Sumsel, Jamkrindo berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam pemulihan dan penguatan ekonomi daerah, khususnya bagi pelaku usaha kecil dan koperasi yang menjadi tulang punggung ekonomi lokal.

Editor : Admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *