HeadlineSumsel

Viral! Suami di PALI Aniaya Istri di Depan Bayi, Polisi: Pelaku Sudah Diketahui

×

Viral! Suami di PALI Aniaya Istri di Depan Bayi, Polisi: Pelaku Sudah Diketahui

Share this article

Pernyataan tersebut menimbulkan pro dan kontra di kalangan netizen. Sebagian menduga korban sedang berusaha menutupi rasa takut, sementara yang lain khawatir korban mengalami tekanan mental hingga memilih bungkam.

Kasatreskrim Polres PALI, AKP Nasron Junaidi, membenarkan bahwa insiden KDRT itu terjadi di wilayah hukumnya.

“Kejadian benar di PALI, tepatnya di Desa Talang Bulang,” ujar AKP Nasron, Selasa (26/8/2025).

Namun hingga saat ini, baik korban maupun pihak keluarga belum membuat laporan resmi. Pihak kepolisian menyebut sudah berkoordinasi dengan keluarga korban untuk mendorong pelaporan agar pelaku bisa segera diproses hukum.

“Sampai saat ini belum ada laporan. Baru ada keluarga korban yang koordinasi untuk membuat laporan,” tambahnya.

Video kekerasan ini memicu kecaman luas dari masyarakat. Banyak warganet menyerukan agar pelaku segera ditangkap dan diproses secara hukum. Aksi kekerasan yang dilakukan di hadapan anak yang masih bayi dinilai sangat membahayakan secara psikologis dan bisa menimbulkan trauma jangka panjang.

Netizen juga mengkritisi sikap korban yang memilih bungkam atau menyebut kejadian tersebut hanya sebagai “konten”.

“Ini bukan konten, ini kekerasan! Jangan dibiasakan diam saat disakiti!” tulis salah satu komentar viral.

Bagi korban atau saksi KDRT, segera laporkan ke pihak berwajib atau hubungi layanan pengaduan terdekat. Kekerasan bukan solusi.(mb)

 

Editor : Surya S

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *