KORDANEWS – Personel Polsek Tanjung Batu, Ogan Ilir, menggelar patroli malam pada Senin dini hari, 15 September 2025, sekitar pukul 00.15 WIB. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Surat Telegram Kapolres Ogan Ilir No: ST/90/OPS.1.1/2025 tentang patroli di wilayah rawan tindak pidana, aksi balap liar, dan keramaian.
Patroli difokuskan di sejumlah titik rawan kejahatan jalanan 3C (curas, curat, dan curanmor), antara lain Jalan Merdeka Kelurahan Tanjung Batu, ruas Jalan Tanjung Batu–Burai, dan kawasan Tanjung Batu Seberang.
Kapolsek Tanjung Batu, Iptu Syaparudin Akso, mengatakan patroli rutin digelar sebagai upaya preventif Polri menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Patroli ini rutin kami lakukan untuk menekan angka kriminalitas serta mencegah potensi gangguan Kamtibmas seperti balap liar. Alhamdulillah, hingga saat ini situasi di wilayah hukum Polsek Tanjung Batu aman dan kondusif,” ujar Syaparudin dalam keterangan tertulis, Senin.
Ia juga mengajak masyarakat turut aktif menjaga keamanan lingkungan dengan melaporkan potensi tindak pidana kepada pihak kepolisian atau Bhabinkamtibmas.













