HeadlinePolitik

Gara-gara ini, PDIP Sumsel Investigasi ESP

×

Gara-gara ini, PDIP Sumsel Investigasi ESP

Share this article

KORDANEWS – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Sumsel menurunkan tim investigasi, melalui komite disiplin partai yang diketuai Firli Darta, terhadap mantan ketua DPD PDI Perjuangan Sumsel Eddy Santana Putra (ESP) yang lebih mendukung bakal pasangan calon Walikota Sarimuda-Kgs Abdul Rozak di Pilkada Palembang.

Hal ini diungkapkan Wakil Ketua Bidang Kehormatan DPD PDI Perjuangan Sumsel, MA Gantada, terkait keputusan kader partai yang lebih mendukung bakal pasangan diluar keputusan partai.

“Saya sudah menurunkan tim untuk investigasi dari komite disiplin partai, dan kita sudah memerintahkan investigasi hingga membuat kesimpulan, yang akan direkom ke DPD hingga DPP PDI Perjuangan,” kata MA Gantada, Jumat (26/1).

Menurut Gantada yang saat ini menjabat ketua fraksi PDI Perjuangan di DPRD Sumsel, ESP saat ini masih sebagai kader, dan harusnya bersikap sesuai kebijakan partai.

“Pastinya kita masih melakukan investigasi, dan mencari jalan terbaiklah, karena kesatuan dalam berpartai ini sangat dibutuhkan untuk kesolitan,” ujarnya.

Mantan sekretaris DPD PDI Perjuangan dimasa kepemimpin ESP ini, dirinya selaku petugas partai yang membindangi kehormatan, harus tetap menjalankan perintah dan tugas partai, meski dirinya sempat jadi “anak buah” ESP sebelumnya di partai.

“Dalam waktu dekat ini kita akan melakukan rapat akhir, karena setelah keluarnya putusan DPP semua kader harus taat. Dimana dilapangan berkembang isu-isu liar ini kesana kesitu, dan setiap orang punya hak pribadi untuk melakukan berbuat. Tapi punya konsekuensi yang harus diikuti sebagai kader, karena sesuai yang ada dalam AD/ART partai,” tegasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *