HeadlineSport

SFC Tantang Bali United Di Semi Final

×

SFC Tantang Bali United Di Semi Final

Share this article

SOLO,KORDANEWS – Menang telak dalam partai hidup mati Laskar Wong Kito akan menantang Bali United di Semifinal Piala Presiden edisi 2018.

Lantaran Singo Edan tersungkur dibabak delapan besar dengan skor telak 3-1 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (4/2).

“Perjalanan kita masih ada tentunya jangan terlalu senang dulu. Sebab kita harus melawan Bali United,”kata Pelatih Sriwijaya FC (SFC) Rahmad Darmawan usai pertandingan.

Dia juga memberikan apresiasi kepada anak asuhnya. RD juga tau ada beberapa kesalahan pemain di babak pertama hingga terjadinya penalti.

“Tapi mereka mampu bermain keras (semangat) tanpa menurunkan ritme. Hasilnya di babak kedua kita bisa menguasai pertandingan dan tentunya kita harus persiapan menghadapi babak semi final nanti,”ujarnya.

Terpisah Pelatih Arema FC Joko Susilo menilai anak asuhnya tidak kalah. Hanya saja beberapa kesialan sehingga pemain tidak konsen.

“Kami kecolongan bola mati dan gagalnya penalti. Itu membuat pemain kurang konsen dan kalah,”ucapnya singkat

Sekilas jalanya pertandingan penyerang Arema, Dedik Setiawan, mendapatkan peluang pertama lewat tendangan keras dari luar kotak penalti yang masih bisa diselamatkan kiper Sriwijaya, Teja Paku Alam.

Penyerang Arema kelahiran 1994 itu kembali gagal memanfaatkan peluang emas setelah hanya tinggal berhadapai satu lawan satu dengan kiper Sriwijaya.

Tendangan Dedik dari jarak dekat berhasil dihadang Teja Paku Alam pada menit ke-41.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *