Sumsel

Kang Aher Ajak Pemuda Sumsel ‘Ngopi’

×

Kang Aher Ajak Pemuda Sumsel ‘Ngopi’

Share this article

KORDANEWS – Untuk memberikan inspirasi kepada anak-anak muda di Sumsel tentang jiwa kepemimpinan Gerakan Persaudaraan Pemuda Keadilan (Gema) Sumsel mengajak Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan dalam Ngobrol Kepemimpinan (Ngopi) bersama puluhan muda-mudi Sumsel.

“Ini acara ringan saja kok. Menyempatkan waktu untuk berbincang bersama anak muda dan sedikit memberi pengetahuan. Kalau anak muda itu harus berisi dan berprestasi serta mencintai agamanya,” ujarnya.

Selain itu, ia mengajak semua kawula zaman sekarang untuk menjadi pemimpin yang memiliki tekad dan tujuan untuk bernegara. Agar hidup dapat sejahtera, aman dan penghambaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Ditempat yang sama, Ketua DPW Gema keadilan Sumsel, Mokhammad Siswadi mengatakan, mengajak Kang Aher untuk memberikan inspirasi kepada anak muda di Sumsel dan menularkan jiwa kepemimpinan yang ia miliki.

“Kita tahu kalau Kang Aher itu pemimpin yang hebat dan berjiwa agamis, kita berharap ia dapat menularkan jiwa kepemimpinannya,” jelasnya.

Kang Aher sebagai Dewan Pertimbang Gema Pusat sebagai alasan kuat untuk memberikan motivasi yang berisi dan membakar semangat kawla muda dalam memimpin hal yang positif.

“Dia itu guru dan orang tua kita, jadi kita siap mendukung dia sebagai apapun,”ujarnya. (Ab).

Editor: Janu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *