EntertainmentSumsel

Barbie Nouva Kenalkan Single Lagu Keduanya di rendeZvous Palembang

×

Barbie Nouva Kenalkan Single Lagu Keduanya di rendeZvous Palembang

Share this article

Dalam pemilihan Miss Popular ia juga mendapatkan selempang juga mahkota kebanggaan sebagai juara miss popular voice of angels 2016 dan lagu better man ciptaan dari Dycal Siahaan yang mengusung musik RnB menjadi hadiah terbesar bagi barbie nouva yang menurutnya sangat cocok di bawakan untuk setiap performance dimanapun. Ngedj sambil menyanyi, apalagi itu lagu sendiri.

Dara kelahiran Balikpapan, 06 November 1991, anak pertama dari kedua orang tua blesteran Ayah Kalimantan (Indonesia) dan Ibu Braszil tak mudah meraih mimpinya untuk terjun didunia entertaint yang diawalinya dari tahun 2013, bermula menjadi seorang pemeran figuran hingga menjadi tv host tidak juga membuatnya mudah untuk masuk ke dalam industri entertainment.

“Untuk single kedua ini, adalah lagu yang saya tulis sendiri yang berjudul Hanya Untuk Mu yang dibantu teman musisi, yang sudah direlease pada bulan November, karena bertepatan pada hari kelahiran juga di persembahkan untuk para pecinta musik, diharapkan lagu hanya untukmu bisa menjadi pesan bagi para pejuang cinta yang selalu rela melakukan apa saja demi seseorang yang di anggap sebagai belahan jiwa.” Bebernya.

Iapun berharap untuk lagu-lagunya bisa dinikmati banyak orang dan disukai orang, karena semua lagu ditulisnya sendiri. “Dari semua aktifitas saya lakukan yang paling disukai adalah bernyanyi, karena dengan menyanyi aku bisa menyampaikan perasaan dan dari kecil pun sudah hobby nyanyi yang kecilnya bercita-cita menjadi Diva, sementara untuk DJ, Model dan mc plus acting sebagai pelengkap saja” ungkapnya.

“Pada bulan Maret aku release lagu ketiga tapi lyricnya bahasa Inggris, aliranya pun trap, setiap lagu akunya berbeda-beda genre, biar masuk kesemua kalangan, seperti lagu pertama yang judulnya diciptain Dycal Siahaan berjudul Better Man, kedua Hanya Untuk Mu ciptaan sendiri, untuk lagu ketiga nanti judulnya Give Up My Live yang semua musiknya dibantu teman-teman” pungkasnya. (eh)

Editor : mahardika

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *