EkonomiHeadline

Dewan Marah, Pusri Diminta Angkat Kaki dari Sumsel

×

Dewan Marah, Pusri Diminta Angkat Kaki dari Sumsel

Share this article

“Kita akan berkoordinasi dan ikut mengawasi pengerjaan itu, nanti juga kita buat surat ke PT Pertagas yang punya program itu, untuk distop,” jelasnya.

Anita menyatakan, semua proyek galian yang ada di Palembang, diharapkan pada Juni harus kelar semua, mengingat pada Agustus nanti akan ada ajang olahraga internasional Asian Games di Palembang.

Senada, Anggota Komisi IV DPRD Sumsel, Didi Epriadi melanjutkan, dengan posisi PT Pusri di Sumsel harusnya mengutamakan kebutuhan masyarakat khususnya petani Sumsel terlebih dahulu, baru ke daerah lainnya.

“Harusnya jika dibuat disini, suplainya juga disini duluan, dan harus disesuaikan dengan kebutuhan petani yang ada, tapi ini tidak, pupuk banyak dikirim keluar Sumsel,” ungkapnya.

Selain itu diungkapkan politisi Nasdem ini, dengan laba yang besar namun kontribusi PT Pusri ke Sumsel sangat minim, ini berbeda dengan PTBA (Bukit Asam), yang ada andil untuk Sumsel.

“Pemprov punya saham di PTBA, sehingga ada deviden yang didapat setiap tahun, kalau PT Pusri apa, tidak adakan,” katanya.

Editor : mahardika

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *