Sport

Semen Padang Tantang SFC, Ini Jawaban RD

×

Semen Padang Tantang SFC, Ini Jawaban RD

Share this article

Sementara jajaran pelatih sendiri sebenarnya masih berharap ada satu pertandingan uji coba lagi, apalagi awalnya akan uji coba dengan Persija Jakarta, yang bertajuk pemenang piala presiden dan piala gubernur Kaltim tidak jadi di gelar.

“Setelah kami selesai uji coba dengan Felcra FC, saya masih membutuhkan satu laga ujicoba lagi agar saya yakin skuat yang dibesutnya sudah cukup matang dalam kompetisi mendatang,” ujarnya.

Lebih lanjut, pelatih asal Metro, Bandar Lampung ini menyatakan kesenangannya apabila Semen Padang FC mau bertandang ke Palembang.

“Tentunya keputusan bukan ditangan saya, walaupun saya senang tapi satu hal yang tidak bisa digelar laga uji coba tersebut mau gimana lagi,” bebernya.

Ia menambahkan, apabila laga uji coba tersebut tidak terjadi atau menemui titik buntu, maka jajaran pelatih juga sudah menyiapkan opsi lainnya untuk melakukan satu kali lagi laga uji coba.

“Ya, tentunya opsi selalu kami siapkan, apabila tidak menemui titik terang menjelang kick off liga 1 nanti, setidaknya akan menggelar games internal antar pemain saja,” pungkasnya.

editor : lintang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *