“Saya harus pikirkan solusinya untuk menjaga performa tim,”ucapnya.
Sebelumnya Laskar Wong Kito telah melakoni laga uji coba. SFC berhasil mempermalukan tim asal Malaysia Felcra FC dengan skor besar 5-2 dalam laga friendmatch di stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Kamis,(15/3) malam.
Lima gol Laskar Wong Kito dicetak oleh Patrick Wanggai menit 44. Makan Konate menit ke 62, Bio Paulin menit 69, Manucher menit ke 75 dan Marchko Merauje 90+3.
Ternyata hal itu masih membuat RD sedikit gusar menghadapi kompetisi resmi Liga 1 Indonesia. Terlebih lagi Laskar Wong Kito akan menghadapi Borneo FC yang tentunya memiliki ambisi besar membalas kekalahan pasca direbutnya Piala Gubernur Kaltim dari kampung halaman pesut etam
editor : lintang













