“Program Palembang EMAS yang dibesut oleh Pak Harno ini memang sangat bagus. Banyak penghargaan yang diterima Kota Palembang dari program tersebut,” ulasnya.
Selain itu, sembari memungut sampah yang ada di jalan tersebut Najib berpesan agar masyarakat Kota Palembang dapat meningkatkan rasa kepeduliannya terhadap lingkungan. Pasalnya, diakuinya, meski tiap akhir pekan dilakukan gotong royong namun tidak diimbangi kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan maka program tersebut tidak bisa berjalan maksimal.
“Ingat kita punya slogan, tidak ikut gotong royong tidak apa-apa, asal tidak membuang sampah sembarangan,” tukasnya.
editor : awan













