KORDANEWS – Seorang ibu diamankan tim gabungan Linmas dan Satpol PP Kota Surabaya karena menawarkan ginjalnya di pinggir jalan raya di Kota Surabaya, Jawa Timur.
Ibu dua anak itu menawarkan ginjalnya di pinggir Jalan Menanggal, tidak jauh dari pusat perbelanjaan City Of Tomorrow (Cito Surabaya).
Tawaran menjual ginjal itu dituliskan di sebuah kertas kardus yang dipotong dan dikenakan di tubuhnya dengan menggunakan tali.
Kepala Satgas Linmas Kota Surabaya Edi Santoso mengatakan, Juwarti ditemukan tim gabungan pada Senin (5/3/2018) lalu dan langsung diamankan serta ditangani oleh Dinas Pengendalian Penduduk, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.
Pada Rabu (7/3/2018), Juwarti terus mendapatkan penanganan konseling dari tim Dinas Pengendalian Penduduk, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Surabaya di kediamannya di Jalan Dukuh Menanggal I Nomor 26, Kelurahan Dukuh Menanggal, Kecamatan Gayungan, Surabaya.













