Misi Laskar Wong Kito di kandang Madura United nanti adalah mempertahankan tren positif yang didapat di 2 laga awal kompetisi. Dalam 2 laga awal itu Sriwijaya FC mengoleksi 4 poin.
Bila setidaknya Hamka Hamzah dan kawan-kawan mampu merebut 1 poin saja di markas Madura United, maka bisa menjadi kampanye positif buat Sriwijaya FC dalam bersaing di papan atas klasemen Liga 1 2018.
Selanjutnya RD juga masih akan melihat komposisi anak asuhnya di latihan terakhir saat sampai di Madura nanti. Karena ia tidak mau mengambil resiko apabila memilih pemain saat laga ada penurunan performa nantinya.
Skuat Laskar Wong Kito tadi sore Rabu,(4/4) melakoni latihan terakhir di Palembang besok pagi tim direncanakan bertolak ke Madura.
“Kita tau tim lawan sulit ditaklukan,”pungkasnya
editor : lintang













