Jokowi menambahkan, pemerintah mendorong mempercepat pembangunan Pelabuhan Patimban di Subang, Jawa Barat untuk menggenjot ekspor otomotif. Pelabuhan Patimban ditargetkan dibangun mulai Juni tahun ini.
“Yang terakhir, Pelabuhan Patimban akan kita percepat dalam rangka agar ekspor otomotif memiliki sebuah pelabuhan yang mengefisienkan biaya-biaya sehingga bisa bersaing atau berkompetisi negara-negara lain,” jelasnya.
Editor : ardi













