KORDANEWS – Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), H. Alex Noerdin menyindir salah satu Pasangan Calon (Paslon) Gubernur Sumsel. Pasalnya, calon tersebut dinilai sering menjelek-jelekan kinerja Pemprov Sumsel dalam setiap kampanye kepada masyarakat.
Menurut Alex, dirinya merasa sedih ada salah satu Paslon yang selalu menjelek-jelekan Pemprov Sumsel, baik itu warga Sumsel dan 17 pejabat kabupaten/kota yang sudah bersama-sama bekerja keras menjadikan Sumsel sudah baik seperti saat ini.
“Sebaiknya sebelum menilai orang lain iti nilai lah terlebih dahulu diri sendiri,” kata Alex saat pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Penjabat Walikota Pagaralam, Musni Wijaya di Graha Bina Praja, Jumat (4/5).
Ia mengungkapkan bahwa pernyataan Paslon tersebut yang menganggap kemiskinan di Sumsel masih tinggi tersebut, jangan dilihat dari jumlahnya tetapi harus melihat dari jumlah penurunan kemiskinan yang saat ini sudah signifikan menurun.
“Kenapa angkanya masih tinggi? Padahal angka kemiskinan di Sumsel sudah sangat signifikan menurunnya dalam satu tahun terakhir. Seharusnya itu yang dijelaskan kepada masyarakat,” tegasnya.













