KORDANEWS – Sebanyak 20 personil Satuan Reserse Narkoba, Polres Ogan Ilir (OI) melaksanakan tes urine yang dilakukan petugas dari Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) OI.
Pelaksanaan tes urine berlangsung di ruang penyidik Sat Res Narkoba Polres OI, Kamis (3/5) dan disaksikan langsung oleh Kepala BNNK OI AKBP H Abdul Rahman dan Kabag Ops Kompol Erlangga. Hasilnya, anggota Sat Res Narkoba Polres OI dinyatakan negatif mengkonsumi narkotika.
Kepala BNNK OI AKBP Abdul Rahman ST menjelaskan, pelaksanaan tes urine terhadap seluruh personil khususnya personil yang bertugas di Sat Res Narkoba Polres OI sebagai bentuk upaya BNN yang mendukung kebijaksanaan Kapolres OI AKBP Gazali Ahmad SIk MH yang berkomitmen kepada personil harus bersih dari narkoba. Sehingga upaya pemberantasan narkoba di Kabupaten OI bisa maksimal.
“Jadi sebelum mereka ditugaskan memberantas narkoba, dirinya harus bersih dulu dari narkoba,” ungkap Kepala BNNK, AKBP Abdul Rahman.
Pengecekkan urine terhadap personil Sat Res Narkoba sifatnya bukanlah mendadak. Melainkan mendukung dan mem-back-up komitmen dari Kapolres OI.
“Hasilnya negatif. Mudah-mudahan dengan hasil yang negatif, personil dapat bertugas secara maksimal,” jelasnya.













