KORDANEWS – Legiun asing Sriwijaya FC (SFC) Manuchekhr Dzhalilov ternyata terkejut melihat kemeriahan ibadah puasa di Kota Palembang.
Ternyata dia takjub dengan tradisi membangunkan orang sahur dengan berbagai alat musik. Tentunya hal ini sudah ada sejak lama dilakukan di Indonesia.
Awalnya, kegiatan ini dilakukan oleh Bapak-bapak selepas jaga ronda. Sembari pulang ke rumah masing-masing, mereka berteriak “Sahur” dan semacamnya, untuk membangunkan warga sekitar.
Tapi kini kegiatan ini telah dikoordinir dengan baik oleh para pemuda hingga anak-anak dengan berbagai cara di berbagai daerah dengan beragam istilahnya masing-masing.
“Saya suka puasa disini sangat meriah. Apa lagi ada orang bangunin sahur,”ujar Manuchekhr Dzhalilov.













