Sport

SFC Rekrut Pemain Lagi? Manajemen Tak Mengelak

×

SFC Rekrut Pemain Lagi? Manajemen Tak Mengelak

Share this article

KORDANEWS – Padahal kompetisi leg pertama Liga 1 Indonesia belum selesai namun Laskar Wong Kito di isukan sudah ingin merekrut pemain anyar.

Di dunia maya atau lebih dikenal dumay banyak rumor membuat ada hubungannya evaluasi tim dengan perekrutan anyar. Alhasil, Defender Bali United Ahn Byung-Keon yang santer dikait-kaitkan dengan tim berjuluk Laskar Wong Kito itu.

Nah saat dikonfirmasi manajemen Laskar Wong Kito uniknya tidak mengelak. Hal itu disampaikan oleh Asisten Manajer Sriwijaya FC Ahmad Haris dia mengaku bisa iya juga bisa tidak.

“Kemungkinan itu ada. Namun hal itu masih akan kita diskusikan lagi dengan jajaran Manajer, Direktur Utama yang baru serta Presiden Sriwijaya FC,” ujarnya

Menurut pria berkaca mata ini, kemungkinan itu bisa saja terjadi apalagi putaran kedua masih cukup jauh. Namun pertimbangan untuk menambah pemain tidak bisa diputuskan begitu saja, karena masih ada beberapa pihak yang harus dimintai pendapatnya.

“Kita lihat saja lah nanti, seiring waktu berjalan kemungkinan-kemungkinan seperti itu selalu ada,” jelasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *