KORDANEWS – Ribuan massa yang disebut dengan nama Tim Srikandi memadati Ballroom Hotel Smart, Kota Lubuklingggau, Jum’at (22/6/2018). Dalam acara halal bihalal dengan calon wakil Walikota Lubuklinggau yang mewakili perempuan dalam Pilkada 27 Juni 2018 yakni Riezky Aprilia.
Kegiatan yang selenggarakan itu berlangsung lancar dan khidmat. Riezky Aprilia mengungkapkan kepada sejumlah wartawan menyampaikan, kegiatan yang diselenggarakan merupakan halal bihalal pasca menunaikan ibadah puasa Ramadan dan Idul Fitri 1439 H/2018. Undangan yang disebarkan hanya 2.000 Srikandi sesuai kapasitas Smart Hotel Lubuklinggau, namun diluar ekpektasi yang datang yakni 4.000 lebih.
“Saya kaget dan merinding. Ya, syukur Alhamdullilah, atas animo perempuan di Lubuklinggau. Mereka tidak dibayar dan sukarela memenuhi undangan,” ujar Calon Wakil Walikota Lubuklinggau No Urut 3 ini.
Pihaknya sangat optimis memenangkan percaturan Pilkada Lubuklinggau 2018. Sebab, kandidat satu-satunya yang mewakili perempuan hanya Riezky Aprilia, sebab bila ingin adanya perubahan baik ekonomi, pendidikan hingga pemerataan pembangunan tentunya akan memilihnya.
“Kami berharap Pilkada Lubuklinggau aman, damai karena perbedaan hanya lima menit saja, jangan sampai kita terpecah belah dan tingkatkan tali silatuhrahmi meski beda pilihan,” jelas Riezky.
Mengenai money politik, sambung dia, pihaknya sudah jauh-jauh hari menegaskan bahwa Rustam-Riezky menolak namanya politik uang, karena suara perempuan tidak bisa dibeli dengan apapun.
“Kami akan pantau secara ketat setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) terhadap perilaku kecurangan,” pungkasnya.
Sementara itu Romi Jaya, salah seorang Mantan Anggota DPRD Kota Lubuklinggau tidak menduga, animo masyarakat khusus kaum wanita yang benar-benar cerdas dalam kontestasi Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) 2018 ini, untuk memilih Calon Walikota dan Wakil Walikota Lubuklinggau.













