KORDANEWS – Enam orang tahan Polsek Ilir Barat (IB) II Palembang kabur dari ruang tahanan usai berhasil menjebol plafon, Jumat (20/7).
Namun, setelah dilakukan pengejaran oleh pihak kepolisian empat orang tahanan diantaranya berhasil ditangkap. Sedangkan dua tahanan lainnya atas nama Suci Sahrul Romadon warga Jalan Ki Gede Ing Suro, Lorong Sei Tawar III, Kelurahan 29 Ilir, Kecamatan Ilir Barat II dan Ahmad Fikri alias Fikri warga Jalan Pangeran Sido Ing Lautan, Lorong Cek Latah, Kelurahan 36 Ilir, Kecamatan Gandus masih buronan.
Berdasarkan keterangan Menu, Phl Polsek Ilir Barat II mengatakan, ketahuan adanya enam tahanan kabur sekitar pukul.08.00 wib, setelah tahanan yang bersebelahan sel mengetahui lalu berteriak.
“Mereka menjebol plafon, padahal di plafon itu ada teralisnya. Yang berhasil kabur enam orang, tapi sudah tertangkap empat dan duanya masih dikejar. Keempat yang berhasil ditangkap kini berada di Polresta Palembang,” katanyam
Kabag Ops Polresta Palembang, Kompol Maruly Padede mengatakan, dua petugas piket hingga Kapolsek telah diperiksa menyusul kaburnya enam tahanan itu.













