Kehadiran kedua pemain ini membuat opsi pemain di lini belakang Sriwijaya FC akan bertambah setelah sebelumnya hanya mengandalkan duet Bio Paulin serta Ahmad Faris sebagai stopper.
Selain itu SFC juga akan kembali mendapat suntikan tenaga tambahan setelah Rizky Abdiansyah telah selesai menunaikan kewajibannya mengikuti Pekan Olahraga Angkatan Darat di Magelang.
“Rizky Abdiansyah nanti akan menyusul tim dan berangkat melalui Yogyakarta. Tentu kami berharap kedatangan sejumlah pemain ini akan membantu meningkatkan performa tim pada putaran kedua ini,” jelas haris.
editor : lintang













