KORDANEWS – Deraian air mata menyambut kepulangan 173 jamaah haji asal Kabupaten Lahat, Sabtu (1/9). Bertempat di lapangan seganti setungguan Lahat, selain ratusa sanak saudara para jamaah haji turut hadir menyambut
Bupati Lahat, H Aswari Riva’i, SE unsur FKPD dan SKPD Pemkab Lahat. Keluarga jamaah yang sudah menunggu sejak pagi kedatangan ratusan jamaah tampak tak kuasa lagi menahan rindu tatkala bus yang membawa jamaah tiba di lapangan.
Saat bersamaan turunya jamaah haji dari dalam bus angkutan, tangis bahagia tampak menyelimuti pertemuan jamaah dan keluarga. Ada juga teriakkan Allahhuakbar, dan alhamdulillah keluar dari mulut jamaah dan keluarga yang menjembut sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT. “Alhamdulillah usai melaksanakan perintah Allah naik haji kami diberikan kesempatan oleh Allah untuk kembali ke Lahat dan berkumpul bersama keluarga, “ujar Hasyim, salah satu jamaah haji.
Senada, Bupati Lahat, Aswari Riva’i menuturkan rasa syukur dan bahaginya para jamaah asal kabupaten Lahat bisa kembali dengan selamat ke Bumi seganti setungguan. Dirinya sendiri berdoa, semoga jamaah yang baru saja menunaikan ibadah haji mendapatkan haji yang mabrur, menjadi teladan bagi masyarakat dan menjadi insprisi bagi umat muslim lain untuk menunaikan ibadah haji.













