Setibanya di RM. Tahu Sumedang Prabumulih, para bikers diajak untuk makan
siang bersama, dilanjutkan dengan games-games kekompakan untuk semakin
mengakrabkan antar peserta touring CB150 Verza dan para bikers yang hadir.
“Astra Motor selalu memberikan dukungan untuk komunitas dalam menyalurkan
hobi anggota komunitasnya untuk melakukan kegiatan yang positif. Tentunya
para bikers tidak boleh lupa untuk tetap safety riding baik dalam touring
ataupun berkendara sehari-hari,” pungkas Marsudi selaku PIC Honda Community
Astra Motor Sumsel.
Kegiatan ditutup dengan tapping Honda Community ID, pembagian doorprize dan
foto bersama. Pukul 15.00 wib para bikers bersiap untuk pulang ke Palembang
dengan pengawalan dari Polresta Palembang. (ed)
editor : awan













