KORDANEWS – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan duka cita atas terjadinya gempa dan tsunami yang terjadi di Donggala, Palu, Sulawesi Tengah, dan sekitarnya, pada Jumat (28/9) petang. Untuk penanganan pasca gempa, Presiden Jokowi telah memerintahkan Menko Polhukam untuk mengoordinasikannya.
Presiden Jokowi mengaku sudah mendapatkan informasi mengenai gempa dan tsunami itu dari Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), meskipun informasi itu belum semuanya ada karena memang sulit untuk bertelepon ke sana.
“Saya tadi juga mencoba menghubungi Gubernur, sejak sore tadi juga tidak bisa sambung karena memang kelihatannya komunikasi terganggu,” kata Presiden Jokowi di Solo, Jumat (28/9) malam.
Namun demikian, Presiden memerintahkan Menko Polhukam untuk mengoordinasikan, baik BNPB, Panglima TNI untuk bersama-sama menangani, terutama yang berkaitan dengan penanganan darurat, baik pencarian korban, evakuasi, dan menyiapkan kebutuhan-kebutuhan dasar yang diperlukan.













