KORDANEWS—-Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) terpilih, Herman Deru dan Mawardi Yahya akan berkomitmen akan membangun Sumsel lima tahun ke depan. Hal itu bahkan tertuang dalam 9 program yang disusun bersama Tim Sukses HD-MY.
Menurut Koordinator Media Center HD-MY, Alfrenzi Panggarbesi, salah satu program yang akan dikebut oleh Herman-Mawardi adalah perbaikan sarana dan prasarana infrastruktur.
“Yang paling utama adalah perbaikan infrastruktur terutama jalan-jalan di wilayah se Provinsi Sumsel, yang selama ini kurang mendapatkan perhatian, masih ada jalan-jalan yang rusak,” ujar dia, yang hadir melihat pelantikan Gubernur terpilih di istana Presiden, Senin, (1/10).













