PolitikSumsel

Aktivis Pemuda Sumsel Yakin HDMY Bawa Perubahan Lebih Baik

×

Aktivis Pemuda Sumsel Yakin HDMY Bawa Perubahan Lebih Baik

Share this article

KORDANEWS – Gubernur Herman Deru (HD) dan pasangannya H. Mawardi Yahya (MY) sebagai Wakil Gubernur dinilai dapat melakukan pemerataan pembangunan tidak hanya terpusat di Kota Palembang saja.

Hal ini disampaikan Aktivis Pemuda Sumsel Andrei Utama yang mengatakan. “100 hari pertama masa kerja HD-MY kita harapkan membenahi perbaikan pelayanan public di semua Kabupaten dan Kota di Sumatera Selatan,” ungkapnya. (28/9)

Ia mengatakan, yakin perubahan besar di Sumatera Selatan dalam bidang kesejahteraan akan lebih baik lagi seperti, penyediaan air baku untuk air minum dan irigasi pada setiap daerah rawan air, listrik untuk rakyat pada daerah yang belum terjangkau pelayanan.

Kemudian, memperhatikan ketahanan pangan dan menjadikan Sumsel Lumbung Pangan Nasional, sehingga penyediaan pangan dan makanan tambahan bergizi untuk daerah rawan pangan dan masyarakat penyandang gizi buruk, dan beberapa masalah pokok lainya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *