KORDANEWS — Stand pameran Pangkalan TNI AU Sri Mulyono Herlambang ramai
dipadati masyarakat termasuk kalangan remaja dan mahasiswa yang ingin
menyaksikan pameran alutsista Tentara Nasional Indonesia dalam rangka HUT
TNI ke 73 tahun, bertempat di Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang, sabtu
(6/10/2018).
Komandan Pangkalan TNI AU Sri Mulyono Herlambang (SMH) Kolonel Pnb Heri
Sutrisno, S.IP, M.Si. menjelaskan, keikutsertaan pameran ini untuk
meramaikan HUT TNI ke 73, kita tampilkan berbagai senjata standard TNI,
miniatur pesawat areomodeling, chuk glaider, manekin Paskhas, Pakaian dinas
Lapangan (PDL) Swa Bhuana Paksa serta Pakaian upacara kebesaran lainnya.
Tidak hanya itu, foto kegiatan Lanud, foto pesawat TNI Angkatan Udara serta
pemutaran berbagai video kedirgantaraan atraksi pesawat shukoi (Thunder
Aerobatik Team) dan pesawat latih KT-1B Woong Bee (Jupiter Aerobatik Team),
tambahnya













