KORDANEWS – Industri penerbangan dalam negeri menjadi prioritas maskapai penerbangan Nam Air. Satu grup bersama Sriwijaya Air, Nam mencoba untuk mengeksplor dunia penerbangan dengan terus menambah rute penerbangan dan jadwal penerbangan domestik.
Hal itu diungkapkan oleh Direktur Komersil Nam Air, Franky Gan. Menurutnya rute yang ada saat ini akan terus bertambah seiring berkembangnya Nam Air menjadi maskapai penerbangan yang telah mendapat penghargaan untuk ketepatan terbang on time performance (OTP) dan gold untuk Basic Aviation Risk Standard dari lembaga independen bertaraf internasional yakni Flight Safety Foundation.
“Kita ingin maskapai yang kami kelola dapat memberikan pelayanan terbaik kepada para penumpang yang terbang bersama Nam Air. Buktinya kita mendapatkan perhargaan sebagai maskapai dengan waktu on time dan kategori gold untuk keselamatan penumpang,” ungkap Frangky Gan, Minggu (4/11).
Keselamatan penumpang bukan main-main menurut Frangky. Pihak Nam
berkomitmen penuh untuk menjaga safety standart agar para penumpang nyaman dalam melakukan perjalanan.
“Dari dirut kita bahkan owner punya moto tentang keselamatan penerbangan yakni, kita tidak akan menerbangkan pesawat kita jika ada pesawat rusak. Lebih baik kita batalin penerbangan,” ujarnya.













