“Karena terlalu banyak yang tidak menggunakan helm, kami hanya mengevaluasi dan memberikan teguran kepada orang tua agar dalam berkendara baik tua maupun muda, apalagi anak-anak diwajibkan pakai helm guna keselamatan,” tukasnya.
Salah satu pengendara Dewi (29), warga Kayuagung mengaku kaget ketika kendaraannya yang melintas di simpang empat lampu merah Polres OKI dihentikan banyak petugas, yakni polisi berseragam lengkap.
“Saya cemas ketika motor saya dihentikan. Eh ternyata saya hanya diberikan peringatan agar anak yang saya bonceng diminta pakai helm,” aku Dewi sembari berterimakasih atas perhatian dan keperdulian Polantas OKI.
Editor : mahardika













