KORDANEWS – Akhir bulan November nanti satu trainset kereta ringan atau Light Rail Transit (LRT) bakal kembali tiba di Pelembang. Satu rangkaian kereta tersebut merupakan trainset ke delapan, atau trainset terakhir si ular besi.
Manager Humas – Protokoler PT INKA (Persero), Exiandri Bambang P mengatakan satu trainset tersebut sudah dikirim sejak tanggal 18 November lalu melalui jalur laut.
Untuk kedatangan trainset itu kemungkinan bakal tiba di Palembang pada akhir November nanti. Kendati demikian jadwal kedatangan kemungkinan masih berubah tergantung dari kondisi laut.
“Kemungkinan akhir November sampai ke Palembang. Untuk uji coba dinamis sudah dilakukan di Madiun,” katanya, Kamis (22/11).
Manager Humas Divre III Palembang, Aida Suryanti mengaku trainset terakhir saat ini sedang dalam perjalanan menuju Palembang. Sama seperti trainset lainnya, tiga gerbong LRT itu akan tiba di Pelabuhan Boom Baru.













