Sumsel

Tekan Potensi Pungli, Tim Saber Gencar Sosialisasi

×

Tekan Potensi Pungli, Tim Saber Gencar Sosialisasi

Share this article

KORDANEWS – Maraknya praktek pungli di Indonesia membuat tim saber pungli gencar melakukan sosialisasi pengalangan agar tidak terjadi praktek pungli khususnya di instansi pelayanan publik. Seperti yang dilaksanakan oleh tim saber pungli di Kabupaten Ogan Ilir, Kamis (22/11/18 ) berlokasi di Aula Polres Ogan Ilir.

Irwasda Polda Sumsel Kombes Pol Drs. Dodi Marsidy M.Hum menyatakan bahwa, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pencegahan terhadap praktik pungli di Kabupaten Ogan Ilir, sehingga diharapkan Ogan Ilir bersih dari praktek pungli.

Kapolres OI AKBP Gazali Ahmad,S.Ik, MH pada kesempatan yang sama memberikan materi tentang penindakan hukum baik pemberi maupun penerima pungli.

“Jika ada oknum yang melakukan pungli di Kabupaten Ogan Ilir akan ditindak dan dikenakan sanksi pidana sesuai Kitab Undang-undang Hukum Pidana (KUHP) dan Undang-undang Tindak Pidana Korupsi,” ujarnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *