KORDANEWS – Kekalahan Sriwijaya FC di kandang Persija Jakarta, Sabtu (24/11/2018) menuai kekecewaan dari para penggawa Laskar Wong Kito. Betapa tidak, mereka telah melakukan persiapan yang matang demi mencuri poin dari Macan Kemayoran itu.
Menurut Pemain Sriwijaya FC Nur Iskandar, di permainan yang diakhiri dengan kekalahan Laskar Wong Kito dengan skor 3-2, itu dirinya bersama pemain lain telah memberikan perlawanan yang sengit. Bahkan, mereka sudah berharap bakal dapat poin meskipun cuma sebiji.
“Kita persiapan lawan Persija juga kita sudah antisipasi, tapi mungkin di saat terakhir ga fokus jadi kami kecolongan. Sebenarnya kita mendominasi pertandingan dnamun kecolongan dan kalah,” ujarnya usai pertandingan.
Ia pun akhirnya kecewa karena kerja keras mereka belum berbuah hasil positif. Namun, menurutnya mereka harus segera bangkit dan melupakan kekalahan tersebut, dan menatap laga sisa yang harus menuai poin.
“Kita butuh poin di laga terakhir ini. Saya rasa tidak ada jalan lain selain memenangkan 2 pertandingan nanti,” tukasnya.













