KORDANEWS – Setelah di Lantik menjadi Bupati dan Wakil Bupati Lahat Periode 2018 – 2023, oleh Gubernur Sumsel. H. Herman Deru pada 10 Desember 2018, di Griya Agung Palembang, Kemarin.
Hari pertama masuk kerja, Bupati dan Wakil Bupati Lahat, Cik Ujang – Haryanto SE MM langsung melakukan layatan ke rumah duka Almarhum Rasyid di Jalan Bandar Jaya Blok E Kelurahan Bandar Jaya, Lahat, Selasa (11/12/2018).
Pada kesempatan itu, Cik Ujang dan Haryanto menyampaikan duka cita yang mendalam kepada keluarga Almarhum yang ditinggalkan.
“Saya mewakili pemerintah daerah atas nama bupati, kami sampaikan penghargaan setinggi-tingginya atas jasa Almarhum selama mengabdi menjadi PNS di Pemerintahan Kabupaten Lahat dan terakhir Almarhum menjabat Anggota DPRD Lahat 2 periode dari Partai Golkar. Semoga Almarhum khusnul khotimah
dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan kesabaran,” ungkap Cik Ujang.













